KUNJUNGI JUGA DIBAWAH INI

Minggu, 28 Maret 2010


Oleh : Putu Prihan Sastra Iswara
MUSEUM SEMARAJAYA
Latar Belakang dan Sejarah
Museum Semarajaya di bangun untuk mengenang jasa kepahlawanan Raja Klungkung yaitu I Dewa Agung Jambe dan pembesar-pembesar beliau dalam perang Puputan Klungkung yang terjadi pada tanggal 28 April 1908. Dalam Museum terdapat koleksi alat-alat senjata perang peninggalan perang Puputan Klungkung, foto-foto Raja dan pembesar beliau dan juga koran terbitan berbahasa Belanda mempublikasikan Belanda dapat menaklukkan Kerajaan Klungkung pada masa itu,
Nama Museum diambil dari nama Kerajaan Klungkung yaitu Museum Semarajaya. Museum ini berdiri pada tanggal 28 April 1992 dan diresmikan oleh mantan Mendagri Rudini.

Lokasi
Museum Semarajaya ini terletak di jalan Untung Surapati No. 3, Semarapura. Untuk menghubungi Museum ini dapat melaui telp. (0366) 21448. Museum Semarajaya dapat di tempuh melalui :
1.Jarak tempuh dari Bandar udara : 75 Km
2.Jarak tempuh dari Pelabuhan Laut : 70 Km
3.Jarak tempuh dari Terminal Bus : 45 Km

Koleksi
Koleksi yang ada di Museum Semarajaya berupa Koleksi Abron (Pelukis Italia), koleksi senjata perang, dan peninggalan pra sejarah jaman batu. Semua koleksi yang ada di Museum Samarajaya ini sangat dijaga dan hingga kini tetap sama bentuknya dan terpelihara.

Fasilitas
Museum Semarajaya memiliki Luas Tanah / Luas Bangunan : Ha / 728,18 m2 dan tempat parker yang memadai.

Organisasi
Museum Semarajaya memiliki jumlah pegawai 8 orang
- Bagian Administrasi : 3 orang
- Keamanan : 2 orang
- Cleaning Service : 2 orang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar